Buleleng, Bali (01/05) – Wakil Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Veronica Tan mengajak masyarakat untuk dapat merencanakan keluarga (family planning) dengan baik agar menghasilkan keluarga dan anak-anak yang berkualitas.
“Kita semua harus punya pola pikir baru bahwa memiliki anak harus dibarengi dengan perencanaan keluarga yang matang agar anak-anak yang dilahirkan terpenuhi kualitas tumbuh kembangnya. Memiliki anak butuh pertimbangan yang matang, jadi bukan hanya sebatas berapa banyak jumlah anak yang bisa dimiliki. Mau punya anak berapa pun, itu hak tiap orangtua, tetapi pertimbangkan juga kemampuan ekonomi orangtua dan kemampuan untuk memberi kesetaraan yang sama antara anak laki-laki dan anak perempuan. Anak-anak adalah tanggungjawab utama orangtua. Selain itu, keluarga berkualitas wajib memastikan anak tidak stunting dengan memberikan gizi yang baik,” tegas Wamen PPPA pada kegiatan panen Padi Sehat Pribumi di Desa Nagasepaha, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali.
Pada kesempatan ini, Wamen PPPA memberi perhatian besar pada kaum perempuan yang tidak lagi hanya sebagai tulang rusuk suami, lebih dari itu, semakin banyak perempuan menjadi tulang punggung keluarga.
“Kita lihat sekarang, banyak sekali perempuan yang berjuang sebagai sebagai tulang punggung keluarga. Selain sebagai tulang punggung keluarga, perempuan juga dituntut dapat menjadi manajer keluarga. Menjadi manajer dalam keluarga ini tidak ada sekolahnya, mereka terbukti menjadikan diri mereka berdaya. Pekerjaan perempuan dalam rumah tangga seringkali tidak diakui sebagai sebuah profesi. Ketika para suami bekerja, para istri inilah yang bertanggungjawab penuh mengelola keluarga dan mendidik anak. Jadi saya titip ke pemerintah daerah, libatkan perempuan minimal 30 persen dalam musyawarah perencanaan pembangunan. Suara mereka berharga dan harus dipertimbangkan,” ucap Wamen PPPA.
Sementara itu, Luh Setiyani, warga Desa Nagasepaha mengaku sangat memimpikan perempuan-perempuan di desanya dan desa sekitarnya dapat berdaya dan mandiri.
“Ibu Wamen, di desa ini banyak ibu-ibu, perempuan yang menjadi tulang punggung keluarga. Sebagai ibu, semua kegiatan dalam keluarga harus diperhitungkan, mulai dari mengurus anak, sekolah anak hingga banyak kewajiban lainnya. Kalau ibu-ibu di desa kami sudah berdaya, mampu menghasilkan, saya percaya hal ini bisa membantu kesejahteraan keluarga. Harapannya anak juga bisa sekolah tinggi,” harap Setiyani.
Berkaitan dengan panen padi organik yang dilakukan bersama warga Desa Nagasepaha, Wamen PPPA berharap warga desa di Bali dapat mempertahankan lahan tani di Bali yang semakin berkurang. Wamen PPPA juga memberikan apresiasi kepada Wakil Bupati Buleleng, Gede Supriatna yang aktif memberi dukungan kepada perempuan. Wamen PPPA juga mengapresiasi kolaborasi HIPPI ( Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia) dan KOWANI (Kongres Wanita Indonesia) bersama Kemen PPPA untuk mendukung swasembada padi organik dan pendampingan kepada petani.