Wakapolda Maluku Utara Sebagai Narasumber dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di Pro 1 RRI Ternate

humas.polri.go.id-Polda Maluku Utara, Wakapolda Maluku Utara Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari S.I.K., M.H., yang didampingi Kaur Lipprodok Bid Humas Polda Maluku Utara AKP Abdurahman Adam dan Kaur Penmas Bid Humas Polda Maluku Utara AKP Eksan Umanailo, melaksanakanakan Dialog Interaktif Halo Polisi yang dipemandu oleh Ibu Titi penyiar Pro 1 RRI Ternate, Sabtu 11/01/20.

Dialog Interaktif Halo Polisi yang dilaksanakan di Stasiun Pro 1 RRI Ternate ini, dengan narasumber Wakapolda Maluku Utara yang mengangkat tema “Penanaman Pohon di Lingkungan Polda Maluku Utara”.

Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari S.I.K., M.H., dalam dialog interaktif Halo Polisi menyampaikan, bahwa di awal tahun baru ini Polri telah mengagas sebuah program baru yang berwujud kepedulian pada lingkungan, dalam bentuk penanaman pohon massal serentak yang di lakukan di seluruh kesatuan-kesatuan Polri yang ada di tanah air.

“Yang di mulai dari Mabes Polri, Polda, Polres, bahkan sampai ke Polsek, melaksanakan kegiatan penanaman pohon sebagai bentuk wujud kepedulian pada lingkungan.” Kata Wakapolda dalam dialog Interaktif Halo Polisi.

Lanjut Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari S.I.K., M.H., untuk Polda Maluku Utara selama minggu ini sudah melaksanakannya dan puncaknya tadi pagi kita melaksanakan penanaman pohon di sofifi tepatnya di areal SPN Polda Maluku Utara, Area Mako Brimob Polda Maluku Utara, Mako Polair Polda Maluku Utara dan juga tempat lain namun tadi pagi seremonialnya lebih fokus ke SPN.

“Jumlah keseluruhan bibit pohon yang di tanam, dengan jumlah 7.500 bibit pohon yang sudah kita tanam dan seluruhnya tersebar di wilayah Maluku Utara.” Ujar Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari S.I.K., M.H.

Orang nomor dua di Polda Maluku Utara ini juga mengatakan, untuk wilayah Polda kurang lebih sekitar 3000 Bibit Pohon yang di tanam, kita juga bekerja sama dengan dinas perkebunan dan dinas kehutanan sehingga kita menanam di tempat tempat yang telah kita tentukan.

Khusunya untuk wilayah Kota Ternate, sekitar 1000 bibit pohon yang telah kita bagikan baik Polres, Polsek, Sekolah-Sekolah yang ada di Kota Ternate juga kita bagikan dan sudah tertanam semuanya. Untuk kerjasamanya dengan Dinas Perkebunan dan Dinas Kehutanan sampai sejauh ini tidak ada kesulitan karena Dinas-Dinas tersebut semuanya membantu kita untuk menyalurkan bibit-bibit yang mereka miliki.

“Sebelum melaksanakan kegiatan penanaman pohon ini, sudah jauh-jauh hari kita suda melakukan koordinasi dan mereka siap membantu, baik dalam hal menyiapkan bibit pohon yang di perlukan serta membantu juga dalam menanam.” Ungkap Orang nomor dua di Polda Malut

Jenis pohon yang di tanam adalah jenis-jenis pohon yang usianya jangka panjang, serta jenis tanaman yang bisa menghasilkan buahnya seperti durian mangga dan tanaman lokal seperti Pala dan Cengkeh.

Khusus untuk tanaman Lokal yaitu Tanaman Pala dan Cengkeh itu untuk kita dan milik kita semuanya, kita tidak berbicara nanti jika berbuah akan tetapi bagaimana pohon itu dapat tumbuh dengan cara merawat pohon itu bukan hanya sekedar tanam langsung selesai. Akan tetapi tanggung jawab dari yang penanam tersebut, sehingga tidak sia-sia tujuan kita menanam pohon tersebut tercapai dan kehidupan kita semakin hijau serta memperkaya oksigen.

Dalam pelaksanaan penanaman pohon oleh Polda Maluku Utara, kita juga ikut sertakan Warga masyarakat dalam kegiatan penanaman pohon, baik dari kalangan pelajar SMA dan Mahasiswa. Wilayah Maluku Utara sangat besar maka untuk penanaman seluruh wilayah kita serahkan kepada masing masing polres untuk memilih tempat-tempat mana yang akan menjadi prioritas, akan tetapi kita lebih mengutamakan Markas-markas Polri terlebih dahulu untuk dilaksanakan penghijauan.

Untuk Jajaran Polda Maluku Utara di seluruh wilayah Maluku Utara ada 9 Polres dan sudah terdata luas tanah yang akan di tanami di masing-masing Polres, jadi masing-masing sudah terbagi dengan areanya baik di Polda Maluku Utara sampai jajaran dan tugas mereka yang menanam harus merawat, sehingga tumbuh dengan bgus dan baik jika ada kegiatan yang serupa kita sudah tidak menanam di tempat itu lagi maka kita akan cari tempat lain.

Penanaman pohon ini sebenarnya bersifat untuk merangsang masyarakat untuk ikut serta, dikarenakan tgl 10 Januari itu sebenarnya adalah hari lingkungan hidup nasional dan juga hari sejuta pohon sedunia untuk menghijaukan wilayah masing-masing.

Sebelum mengakhiri dialog Interaktif Halo Polisi, Wakapolda Maluku Utara Kombes Pol. Lukas Akbar Abriari S.I.K., M.H., menyampaikan pesan kepada Personel Polda Maluku Utara, agar seluruh Pohon yang kita tanam ini harus di pelihara dengan sebaik-baiknya dan di pastikan tumbuh dengan baik dan hijau, sehingga tidak sia-sia kita mengambil bibit dan menanamnya karena itu berdampak kepada masyarakat.

Dan untuk masyarakat, aksi penanaman pohon ini sebenarnya sebagai trecker saja agar masyarakat juga terpicu untuk ikut menanam pohon di tempatnya masing-masing, aksi menanam pohon ini dalam bentuk kepedulian kita terhadap lingkungan dan juga kita harus menjaga kebersihan lingkungan.(Wtftt-Polda Maluku Utara)

The post Wakapolda Maluku Utara Sebagai Narasumber dalam Dialog Interaktif Halo Polisi di Pro 1 RRI Ternate appeared first on DIVISI HUMAS POLRI.

Exit mobile version