Bhabinkamtibmas Desa Sungai Undang Aktif Galangkan Pos FKPM

Humas.polri.go.id – Polres Seruyan – Bhabinkamtibmas Polsek Seruyan Hilir Brigpol Didik Hariatmaja intensif melakukan rapat dengan aparatur Desa Sungai undang serta petugas Pos FKPM (Forum Kemitraan Polisi Dan Masyarakat) sebagai upaya peningkatan kinerja.

Rabu (8/1/2020) pukul 09.00 WIB, Bhabinkamtibmas Desa Sungai Undang tersebut melaksanakan rapat pembahasan kegiatan dan pembagian piket anggota linmas serta FKPM Desa Sungai Undang di Aula Kantor Desa Sungai Undang Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan.

Brigpol Didik mengajak anggota FKPM bersama Linmas dapat bekerjasama dengan baik dalam melaksanakan ronda keliling desa guna menjaga Kamtibmas.

“Diimbau kepada petugas Poskamling agar selalu aktif serta berkoordinasi dengan pihak kepolisian dalam hal ini Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta Pemerintah Desa apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan,” ujarnya mewakili Kapolsek Seruyan Hilir AKP Setyono. (4121f)

The post Bhabinkamtibmas Desa Sungai Undang Aktif Galangkan Pos FKPM appeared first on DIVISI HUMAS POLRI.

Exit mobile version